Teknologi layar Smartphone yang diciptakan hari demi hari semakin berkembang dan tentunya ukuran layarnya pun juga ikut menyesuaikan perkembangan teknologinya. Dari smartphone yang dulu hanya memliki ukuran layar selebar 4 inch kini berkembang menjadi 5 inch dan tidak menutup kemungkinan di tahun-tahun yang akan datang, smartphone akan menggunakan layar standar selebar 6 inch. Dampak dari perkembangan teknologi tersebut, orang-orang akan lebih memilih membaca di smartphone mereka ketimbang membaca pada komputer atau tablet.
Apalagi mereka yang memilih smartphone untuk dijadikan sarana untuk membaca buku atau komik-komik yang kini tercipta secara digital. Terutama para pembaca komik manga yang lebih suka mengunduh komik kesukaan mereka dan kemudian membacanya di smartphone.
Bagi kalian para manga lover, berbahagialah karena kali ini saya akan membagikan aplikasi manga di android khusus untuk kalian. Ada 3 aplikasi yang akan saya bagikan bagi kalian para manga lover, tapi khusus untuk para manga lover yang memakai ponsel androids saja ya. Dengan 3 aplikasi ini sobat mangap bisa mencari dan membaca berbagai manga yang sobat inginkan, dan hal yang patut di syuluri adalah semua manga-nya gratis. Nah apa saja 3 aplikasi manga tersebut? berikut 3 Aplikasi Manga Reader Terbaik Untuk Android.
3 Aplikasi Manga Reader Terbaik Untuk Android |
Manga Rock adalah salah satu aplikasi terbaik untuk membaca manga di android anda. Aplikasi ini memiliki fitu terbaik dalam "Manga Viewing" dan anda juga bisa mengkostumisasi tampilannya sesuai dengan keinginan anda untuk meningkatan kepuasan dalam membaca manga yang anda sukai.
Aplikasi ini mendukung 7 bahasa yaitu English, Chinese, Italian, French, Spanish, German, dan Vietnamese. Ada lebih dari 20 sumber manga populer yang tersedia dalam bahasa tersebut. Anda dapat mencari manga berdasarkan penulis atau judul dengan menuliskannya di bar yang ada di bagian atas aplikasi. Dengan aplikasi ini anda bisa membaca manga dalam mode potrait atau landscape, anda juga bisa memperbesar dan memperkecil tampilan serta menyesuaikna kecerahan, lock orientation dan menambahkan manga ke daftar favorite agar anda bisa mengakses manga tersebut lebih cepat.
3 Aplikasi Manga Reader Terbaik Untuk Android |
Aplikasi kedua yaitu Comic Rack. Comic Rack menyediakan banyak fitur seperti cropping halaman secara otomatis, full library management, USB synchronization, auto scrolling, zooming in & out, dan memunculkan panel navigasi tersendiri pada melalui jendela kecil yang muncul di bagian bawah layar. Anda bisa mengatur bookmark komik agar komik tersebut bisa dibaca dilain waktu. Satu lagi yaitu fungsi pencarian sebagaimana yang ada pada aplikasi pembaca komik lainnya.
3 Aplikasi Manga Reader Terbaik Untuk Android |
Perfect Viewer adalah salah satu aplikasi terbaik lain yang memungkinkan anda untuk melihat atau memnaca komik atau manga dalam bermacam-macam format termasuk CBR/RAR, CBZ/ZIP, CB7/7Z, as well as PDF dan JPG.
Dengan aplikasi ini anda bisa mengatur perbesaran dari komik yang anda baca. Fitur lain yang menarik dari aplikasi ini adalah perfect viewer bukan hanya berfungsi sebagai pembaca komik melainkan juga bisa sebagai file organizer. Jadi anda bisa dengan mudah mengatur semua komik yang ada.
Jadi, itulah 3 aplikasi android terbaik untuk membaca manga. Jika sobat menggunakan aplikasi lain untuk membaca manga, silahkan bagikan dikolom komentart dibawah ini jika bekenan.
Tidak ada komentar:
Write komentar