Jika anda merasa android anda menjadi semakin lelet seiring berjalannya waktu, anda tidak perlu cemas. STAY CALM babee, karena banyak sekali orang diluar sana yang mengalami hal serupa dengan apa yang anda alami sekarang. Banyak alasan mengapa android anda menjadi lelet diantaranya adalah banyaknya aplikasi terinstall yang berjalan di belakang layar, virus dan lain sebagainya. Di artikel ini kami akan menunjukkan anda beberapa cara yang terbuki ampuh untuk mempercepat kinera android anda.
5 Cara Yang Terbukti Ampuh Untuk Mempercepat Performa Android |
1. Nonaktifkan LIVE WALLPAPER
Walaupun Live Wallpaper dapat membuat layar ponsel anda terlihat lebih atraktif namun hal tersebut dapat menurunkan performa dari ponsel anda karena animasi yang aktif akan membutuhkan daya extra. Jadi dengan menonaktif live wallpaper maka smartphone anda akan bisa berjalan lebih ringan dan cepat.
2. Hapus Widget Yang Tidak Digunakan
Widget ini bisa menjadi faktor mengapa android anda menjadi lemot. Widget yang berjalan dibelakang layar akan memberatkan kinerja dari RAM smartphone anda.
3. Tutup Aplikasi Menggunakan Task Manager
Ketika anda selesai menggunaka aplikasi biasanya anda akan menutupnya dengan langsung menekan tombol home. Nah itu artinya bahwa aplikasi yang anda gunakan tadi tidak tertutup secara sempurna, sehingga proses dari aplikasi-aplikasi tersebut akan berjalan di background sehingga akan memberatkan kinerja memori. Solusinya gunakanlah task manager untuk menutup aplikasinya, atau biasanya ada tombol opsi di android yang jika ditekan maka akan muncul aplikasi yang baru saja dibuka. Swipe saja atau usapkan saja ke kanan tau ke kiri dan aplikasi akan tertutup secara sempurna.
4. Pindahkan Aplikasi Ke SD Card
Seperti pada komputer, android juga akan berjalan lebih cepat dan ringan jika tersedia kapasitas penyimpanan yang longgar. Dengan memindahkan aplikasi anda ke SD Card, anda dapat menghemat ruang penyimpanan internal smartphone anda, dan anda akan mendapatkan proses smartphone yang ringan dan cepat untuk di gunakan.
5. Factory Reset
Jika anda sudah mencoba semua cara diatas namun masalah tetap saja terjadi, maka melakuan faktori reset mungkin bisa menjadi pilihan terakhir yang anda miliki. Dengan melakukan faktori reset maka ponsel anda akan kembali seperti dalam kondisi baru.
NB : Cara untuk memindahkan aplikasi ke SD card & Cara Melakukan Factory reset sudah kami sediakan disini, silahkan cari saja artikelnya dengan menggunakan kolom pencarian yang sudah kami sediakan diatas.
Dan itulah artikel mengenai “5 Cara Yang Terbukti Ampuh Untuk Mempercepat Performa Android”, jika anda memiliki cara lain selain diatas silahkan bagikan dengan kami jika anda berkenan. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Write komentar